Thursday, February 14, 2013

Tak Ada Migas, Blok Karama Dikembalikan

Kamis, 24 Januari 2013
Tak Ada Migas, Blok Karama Dikembalikan





JAKARTA, FAJAR -- Karena tidak mengandung cadangan minyak dan gas (migas), Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKSS) asal Norwegia, Statoil dan anak usaha PT Pertamina (Persero) Pertamina Hulu Energi, memutuskan mengembalikan seluruh wilayah kerja di Blok Karama Selat Makassar, Sulawesi Barat.

Manager Umum Hubungan Pemerintah dan Humas Statoil Indonesia, Mochamad Tommy Hersyaputera, Kamis, 24 Januari mengungkapkan, pengeboran di tiga sumur yakni Gatotkaca, Anoman dan Antasena tak membuahkan hasil.


Mochamad Tommy Hersyaputera

"Maka tahap selanjutnya kami mengembalikan wilayah kerja ini ke pemerintah, setelah menyelesaikan komitmen yang tertera pada kontrak kerja sama," ungkapnya. (asw)

No comments:

Post a Comment